
Nafsu, bukan hanya dimiliki oleh manusia. Nyatanya binatang juga memiliki nafsu. Bukan hanya itu, dalam melakukan hubungan badan pun binatang juga membutuhkannya. Untuk menambah populasinya. Sama seperti singa betina dan singa jantan. Sayangnya, jika hasratnya tidak terpenuhi maka singa betina akan menggigit buah testikel milik singa jantan.
Ganas, itulah gambaran pertama yang terbesit dalam benak kita. Tapi, tahukah kamu apakah alasan dibaliknya?
Singa betina melakukan itu dikarenakan ia merasa kurang puas, atau bisa dibilang ronde dalam penyaluran hasratnya masih kurang. Sebab diketahui singa betina dalam sehari bisa melakukan hubungan seks puluhan kali. Terbilang 20 – 40 kali. Fantastis bukan? Angka itu hanya dalam hitungan sehari. Hingga membuat singa jantan kewalahan dalam meladeninya.
Jika sudah begitu, biasanya singa jantan yang mulai lesu itu pergi meninggalkan singa betina. Tidak tinggal diam, singa betina langsung mengejar pasangannya tersebut. Bukannya mengerti, singa betina justru akan menggigit biji kemaluan dari singa jantan. Hal demikian dilakukan karena singa betina merasa masih belum terpenuhi.
Keterangan ini juga pernah dikatakan akun @jasminericegirl dalam akun twitternya. Beragam komentar pun memenuhi unggahannya. Namun, unggahannya dan keterangannya tersebut juga sempat menjadi pertanyaan. Benarkah hal demikian?
Dikutip dari IFL Science, pada Sabtu, 7 Mei 2022. Hewan karnivora ini memang intens dalam hal kawin. Maka, tidak heran jika Singa Betina bisa dinilai agresif dalam hal demikian. (Red)