Perawat PKU Muhammadiyah Solo Ikut Misi Kemanusiaan Rohingnya

Tenaga Medis Muhammadyah untuk Rohingnya

Sangpencerah.id – Salah satu perawat dari Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah Solo bernama Kapuk berada di Bangladesh untuk melaksanakan misi kemanusiaan.  Ia dikirim mewakili Muhammadiyah yang tergabung dalam Aliansi Kemanusiaan Indonesia (AKI) atau Indonesian Humanitarian Alliance (IHA) untuk melaksanakan program pemberian pelayanan kesehatan di Bangladesh.

Koordinator Divisi Emergency Respons Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) PP yang menjadi Koordinator Bidang Kesehatan IHA, dr Corona Rintawan, mengatakan Kapuk diberangkatkan ke Bangladesh bersama rombongan yang tediri atas dua orang lain, yakni dr Aslinar (Lembaga Lingkungan Hidup Penanggulangan Bencana Aisyiah Aceh) dan Pepi Ardiansyah (MDMC PP).

“Kami mengirim tenaga medis yang siap dan lolos kualifikasi. Para tenaga medis yang dikirim ini setidaknya pernah terlibat dalam penanganan bencana,” kata Corona seperti dilansir solopos,  Rabu (10/1/2018).

Corona menyampaikan  rombongan Kapuk saat ini berada di lokasi camp di Jamtholi, Ukhia, Cox’z Bazaar, Bangladesh. Mereka datang untuk menggantikan peran kelompok tenaga medis sebelumnya yang kembali ke Tanah Air, yakni Ambar (RSI Pondok Kopi Jakarta) dan Imam Mathuridi (RS PKU Muhammadiyah Cepu).

Rata-rata setiap rombongan ditugaskan di Bangladesh selama dua pekan atau 15 hari. Corona menyebut Muhammadiyah sejak September 2017 lalu hingga Selasa (9/1/2018), sedikitnya telah mengiriman 29 tenaga medis ke Bangladesh. Mereka memberikan pelayanan kesehatan terutama kepada pengungsi Rohingya.

“Sasaran utama kami adalah pemberian layanan kesehatan kepada pengungsi Rohingya, tapi tidak menutup kemungkinan juga melayani penduduk lokal,” imbuhnya.

Ia menambahkan Muhammadiyah merupakan salah satu dari 11 kelompok atau NGO yang tergabung dalam IHA. Di Bangladesh, IHA di antaranya melakukan program screening outbreak difteri. Sukarelawan yang tergabung dalam IHA memberikan vaksin di camp pengungsi yang ditinggali sekitar 33.500 jiwa. Selain itu, mereka juga memberikan nutrisi secara reguler. Dalam bergerak, IHA berkerja sama juga dengan lembaga lokal, yakni We are the Dreamers.(sp/red)