16 Ribu Siswa TK ‘Aisyiyah se-Sukoharjo Pecahkan Rekor Dunia

SUKOHARJO – Kabupaten di selatan Kota Solo pada hari Sabtu (25/4/2015) menjadi sejarah pemecahan rekor dunia. Rekor dunia ini dalam kategori penulisan kaligrafi dengan jumlah peserta terbanyak. Sekitar 16.982 siswa TK dan PAUD ‘Aisyiyah se-Kabupaten Sukoharjo memecahkan rekor dunia ini. Sebelumnya, rekor serupa pernah dipecahkan oleh Pemda Jakarta dengan 5.033 peserta menulis kaligrafi.
“Tidak
hanya rekor Indonesia, penulisan kaligrafi oleh siswa TK
Aisyiyah Sukoharjo ini dengan lebih dari 10 ribu peserta tercatat
sebagai rekor dunia,” ujar Manager MURI, Ibu Sri Widayati, Sabtu
(25/4/2015).
Kegiatan
pemecahan rekor MURI ini digelar panitia gebyar Muktamar Muhammadiyah
oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sukoharjo. Acara ini merupakan
rangkaian kegiatan dalam menyambut Muktamar Muhammdiyah dan Muktamar
satu abad Aisyiyah di Makassar pada bulan Agustus nanti.
“Selain
penulisan kaligrafi Bismillah, peserta juga melakukan pawai
ta’aruf menglilingi Alun-alun Satya Negara Sukoharjo,” kata Ketua PDM
Sukoharjo, dr.Guntur Subiantoro di Alun-alun Satya Negara.
Rekor
di Sukoharjo ini tercatat sebagai rekor ke 6.910 sejak berdirinya
Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) di Semarang. Sedangkan di Sukoharjo
sendiri, sudah 10 kali berhasil memecahkan rekor Indonesia maupun rekor
dunia. (mch/sangpencerah)
dokumentasi kegiatan :