Dua Pria Adu Jotos Gara-Gara Debat di Twitter Soal Jokowi


JAKARTA –  Duel dua pria gara-gara perang tweet tengah ramai dibicarakan pengguna Twitter Tanah Air sejak Rabu (11/2) malam. Kedua orang diduga tak saling kenal ini dikabarkan saling adu jotos gara-gara twitwar di Istora Senayan, Jakarta Selatan, tadi malam pukul 19.00 WIB.


Menurut informasi yang beredar, duel kedua pria ini diawali dengan perang cuit di Twitter. Pemilik akun @panca66 yang anti-Jokowi berdebat dengan pemilik akun @redinparis yang membela Jokowi. Perdebatan tersebut membuat keduanya merasa tak puas dan bersepakat saling menantang berkelahi dengan lokasi di sebuah lapangan dekat Istora Senayan.


Pemilik akun @redinparis bernama Rendi datang terlebih dahulu sempat mengunggah foto sebagai bukti sudah di lokasi. Sedangkan pemilik akun @panca66 bernama Cipta Panca Laksana menyahuti bahwa akan meledani berkelahi seusai shalat Magrib. “Sy baru selesai sholat dulu 🙂 RT @Ijulyawanfahri: Tuh om @panca66. RT “@redinparis: Dah di lokasi :),” kata Panca melalui akunnya.


Setelah bertemu, baku hantam pun disebut terjadi. Pertarungan ini bahkan menjadi bahan gunjingan antara kedua pendukung akun tersebut. Beredar kabar kalau adu jotos hanya terjadi beberapa saat dan dimenangkan pemilik akun @panca66. “ini kekalahan telak si @redinparis di KO @panca66 #KelahiJantan,” kata pemilik akun ypaonganan. “Mengharap video @redinparis vs @panca66 segera di upload di youtube 🙂 #DuelSenayan,” kata @PartaiSocmed.


Foto-foto perkelahian saat ini sudah tersebar baik di akun twitter maupun di laman facebook. Salah satunya seperti dipantau ROL, Kamis (12/2) dini hari ini diunggah oleh pemilik akun ‏@ypaonganan.