Muhammadiyah Mengirim Tim Medis ke Filipina

Jakarta – Muhammadiyah akan mengirimkan tim medis ke Filipina untuk membantu korban akibat topan Haiyan yang menimbulkan korban jiwa dan kerusakan di 36 provinsi di negara itu pada 8 November 2013.
Seperti yang dikutip di antaranews. “Kami akan menjadi bagian dari masyarakat dunia untuk membantu sesama dan berusaha mengurangi risiko bencana dan kami juga membuka diri kepada pihak yang mau bersama bekerjasama,” kata Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Syamsuddin kepada pers di Jakarta, Kamis.
Tim kesehatan direncanakan akan berangkat ke lokasi bencana bertepatan dengan Milad Muhammadiyah ke 101M pada 18 November sampai 2 Desember yang terdiri dokter, perawat serta penrlengkapan rumah sakit lapangan dan obat-obatan.
Tahap kedua akan diberangkatkan 30 November-14 Desember 2013 dan dimungkinkan berangkat lagi dengan melihat situasi dan kondisi di lapangan.
“Kami sudah menghubungi Dubes Filipina di Jakarta dan disambut baik kedatangan kita ke sana,” kata Din.
Dokter Muhammadiyah yang akan dikirim ke sana terdiri dari dokter umum, dokter spesialis anestesi, dokter sepesialis darurat, perawat anggota Komite Bencana Medis, serta tenaga SA.
Tim medis Muhammadiyah sudah memiliki pengalaman dalam memberikan bantuan kesehatan darurat, penanganan korban massal, serta terjun langsung ke lokasi bencana seperti tsunami di Aceh, gempa Yogyakarta, gempa Sumbar, erupsi Merapi, banjir di Jakarta maupun bertugas di Palestina. Spirit Al Maun menjadi semangat para tim medis Muhammadiyah. Beragama itu harus membantu sesama manusia juga, tidak pandang suku,agama,ras maupun golongan. (mch)