UMB Siapkan RS Muhammadiyah dan Fakultas Kedokteran

Sangpencerah.id – Berbagai macam kegiatan dan pembangunan di lingkungan Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB) nampaknya semakin menggeliat. Hal ini sesuai dengan yang dikatakan oleh Ahmad Dasan selaku Rektor UMB pada saat menghadiri Pengajian Rutin Bulanan Pimpinan, Keluarga Besar dan Simpatisan Muhammadiyah se-wilayah Bengkulu di Lantai VI Kampus IV, Rabu (2/5/2018).

Dalam kegiatan ini hadir ratusan orang dari Keluarga Besar dan Simpatisan Muhammadiyah Bengkulu yang berada di lingkungan UMB.

Selain melaksanakan pengajian rutin bulanan, dalam kegiatan ini juga dilaksanakan penerimaan siswa baru SMK Agro Maritim secara simbolis oleh jajaran tinggi Pengurus Muhammadiyah Bengkulu.

Melalui sambutannya, Ahmad Dasan mengungkapkan bahwa hingga saat ini progres pembangunan di lingkungan UMB semakin ditingkatkan.

“Tahun ini kami telah membangun berbagai fasilitas baru, diantaranya kami membangun gedung kembar, yaitu gedung yang bentuknya sama dengan gedung ini, namun lebih diperbaharui. Selain itu kami juga mendirikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Agro Maritim. Pendirian SMK ini adalah tindak lanjut dari permintaan pak gubernur untuk memanfaatkan wilayah maritim kita yang sangat kaya dan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan di Provinsi Bengkulu,” ungkapnya.

Ditambahkannya, bahkan saat ini UMB akan menyiapkan pembangunan di bidang kesehatan.

“Kita akan membangun klinik-klinik di semua daerah, di UMB sendiri akan didirikan rumah sakit yang akan menjadi cikal bakal untuk mendirikan fakultas kedokteran,” ujar Ahmad Dasan sembari menyampaikan berbagai kemajuan yang telah diraih oleh UMB.(pedomanbengkulu)